penyesalan tak pernah datang terlambat
dia memang selalu datang belakangan
apa susah, untuk memberitahu keinginan yang sebenarnya?
apa susah, untuk memudahkan sesuatu yang sebenarnya sulit?
hanya minta untuk berkeputusan, bukan melaksanakan
tapi keputusannya salah, bukan keputusan yang tepat
salahnya di siapa?
kenapa komunikasi selalu menghambat dan memperlancar pada tempatnya?
bolehkah saya teriak menghina tuhan padahal tuhan memberi jalan ini untuk kami?
atau lebih baik saya teriak menghina setan untuk segala emosi yang ia berikan?
saya ingin teriak, kalau boleh.
tapi saya hanya boleh berdiam.
saya ingin berada disana, kalau bisa.
tapi percuma, segalanya telah terbuang percuma.
autistneverdie